9 Agustus 2013

Happy first anniversary Blogger Energy!


 
Ehem..
*Masuk sambil nutupin muka pake koran tahun 1984*
masih ada yang inget gue? Oh udah lupa ya : (

udah lama gak nongol di grup Blogger Energy, kayaknya gue udah ketinggalan banyak cerita, banyak pengalaman baru dan belum mengenal teman-teman BE yang baru.
untungnya gue gak di kick sama ranger gegara lama gak ada kabar, terimakasih ranger : )
Gue udah ketinggalan beberapa tema Best Articel yang keren keren, tapi untuk Best Articel yang satu ini gue gak boleh ketinggalan.
tema best articel kali ini adalah “HAPPY BIRTHDAY BLOGGER ENERGY”

jadi setahun yang lalu, tanggal 9 Agustus 2012, sebuah Komunitas blogger terbentuk yang dinamakan Blogger Energy, komunitas blogger ini bertujuan untuk mengumpulkan para blogger personal/ blogger yang suka nulis cerita,curhat-curhatan.  tujuan lainnya juga untuk membuat para blogger jadi aktif ngeblog.

4 April 2013

Mengenang Minifriday (UPDATE)


MINIFRIDAY!
malam yang sunyi sendiri ini, gue iseng-iseng ngetik kata kunci itu di mesin pencari a.k.a mbah google.
tiba-tiba gue jadi kangen aja dengan yang namanya Minifrriday ini.

gak tau mini Friday?
oke gue kasih tau, minifrriday itu adalah aplikasi chatting yang menggunakan avatar 3D, yang didalamnya terbagi kebeberapa Room chat 3D seperti Bar atau Club. Aplikasi ini hanya bisa digunakan pada Nokia Symbian S60 v2 (N-Gage, N70, N73).
aplikasi ini boomingnya pada tahun 2007-2008, sampai suatu waktu bermunculan banyak Cheater dan aplikasi ini ditutup kemudian diganti dengan aplikasi baru yang bernama Bobba.


gue kenal dengan aplikasi ini tahun 2007, di minifriday ini ada banyak Genk, diantaranya: CRC, BOZ, PUNK, LOFU
gue pun memebentuk genk sendiri yang diberi nama LORD5, gue lupa dapet inspirasi nama itu dari mana, seingat gue sih waktu itu gue lagi suka nonton film Lord of the Ring, dan angka 5 dibelakangnya entah datang dari mana.
dan nick pertama yang gue gunakan dalam Genk LORD5 adalah Evan_LORD5, sengaja gak pake nama asli karena alasan Nick ini bakalan dipake untuk WAR dengan genk lainnya. Nama Evan itu sendiri sih seingat gue terinspirasi dari nama Van Helsing -_- (maklumin aja ya, masih smp waktu itu)

28 Maret 2013

Akhirnya Sampai Kepala Dua




Rabu 27 maret 2013, tepat 20 tahun sudah gue hidup di dunia ini, ya alhamdulillah gue masih hidup dan masih di beri kesehatan di umur yang sudah menginjak 20 tahun ini.
gue masih bisa bernafas, berjalan, melihat, mendengar, mencium, mengecap rasa, menggenggam dan masih banyak hal lainnya yang sudah sepatutnya gue mensyukuri nikmat yang di berikan oleh Allah SWT *berasa lagi dakwah*

kira-kira gue udah melewati waktu 20 tahun = 240 Bulan = 1042 Minggu = 7300 hari = 175200 jam = 10512000 menit = 630720000 detik di bumi ini.
itu Cuma kira-kira, kalo ada yang mau ngitung ulang juga silahkan.

menurut gue ulang tahun kali ini sangatlah krusial di banding ulang tahun sebelum-sebelumnya,  selain gue jadi ngerasa lebih tua, ulang tahun kali ini mengantarkan gue menuju umur berkepala dua.
tentulah banyak cerita yang mengiringi gue menuju 20 ini, mulai dari suka, duka, canda, tawa,tangisan, air mata, sakit hati, bahagia, marah, kesal, benci.
tanpa sadar semua rintangan dan cobaan mampu gue lewati, membuat gue semakin bersyukur mengingat di saat-saat bisa melawati cobaan demi cobaan.
kalau dipikir pikir 20 tahun itu bukanlah waktu yang sebentar, tapi tanpa sadar gue udah sampai di titik yang ke 20 ini. alhamdulillah

9 Maret 2013

Ulang Tahun Blogger Bertuah ke 4

sekitar 5 juta dari 250 juta masyarakat indonesia adalah blogger, mulai dari yang memiliki blog tutorial, bisnis, photoblog, curhat, dan lain-lain.
dan saya tentunya termasuk kedalam yang 5 juta itu, hehe

 5 juta blogger tersebut pastilah tidak hanya dari satu daerah saja, ada dari padang, medan, palembang, jakarta, surabaya dan kota-kota lainnya.
dan seperti yang kita ketahui masing-masing kota di 33 provinsi sudah memiliki komunitas blogger tersendiri seperti di maluku itu punya komunitas blogger yang bernama Arumbai, banjarmasin punya blogger Banua, padang punya Palanta, dan masih banyak lagi.

nah berhubung saya tinggal di kota pekanbaru maka saya akan sedikit menceritakan komunitas blogger di pekanbaru.
komunitas blogger pekanbaru bernanama Blogger Bertuah, blogger bertuah ini adalah komunitas paling eksis di pekanbaru.
saya sudah lama bergabung di grup facebook blogger bertuah dengan mengajukan sebuah blog tentang tutorial design dulunya, hanya saja saya tidak aktif di grup tersebut, terkadang saya sesekali mengintip kegiatan di dalamnya
mungkin karena faktor segan atau malu dengan blogger-blogger yang lebih senior dan ilmu yang tinggi, sementara saya hanya blogger amatir, ehehe

jadi kemaren minggu 3 maret 2013 komunitas Blogger Bertuah mengadakan acara perayaan hari ulang tahunnya yang ke empat di food court mall ska.
saya juga sudah mendapat undangan acara tersebut di facebook, tapi karena tidak ada blogger yang saya kenal disana jadi malu untuk datang.

tiba-tiba pagi itu si iva yang punya hobby kopdar mengajak saya untuk ikut kopdar blogger bertuah itu, akhirnya dengan banyak pertimbangan akhirnya saya menyetujui untuk ikut kopdar itu dan mengajak blogger pekanbaru lainnya yang saya kenal. Untuk mengikuti acara ulang tahun blogger bertuah.
(sebenarnya yang punya blog ini tidak terbiasa menggunakan kata saya -_-)

acara blogger bertuah di mulai pukul 13.00, tapi saya datang pukul 14.30 karena harus nunggu kak Risah dulu yang ada urusan di Darel Hikmah.

tapi untunglah kami tidak di usir karena telat datang : )
baru duduk sebentar, saya langsung di minta untuk memperkenalkan diri di depan senior-senior yang ada di blogger bertuah. Dan saya sangat gugup waktu itu
tapi untungnya saya tidak pingsan di tempat saat memperkenalkan diri. Untung

4 Maret 2013

Kopi darat Blogger Energy Pekanbaru

Ehem..ehem..
tes tes satu dua tiga digodaaaa *tendang bang fian, kak risah, iva*

kali ini gue mau nyeritain tentang hal yang paling paling paling krusial dalam Dunia perbloggeran, apa yang gue maksud dengan hal yang paling krusial ini?
hal krusial itu adalah Kopi Darat atau di singkat menjadi KOPDAR, sebelumnya gue mau ngejelasin dulu apa yang di maksud dengan Kopdar ini, kopdar “Kopi darat adalah sebuah istilah yang mengacu kepada ajang pertemuan antar sesama pengguna yang umumnya sudah saling mengenal lewat internet atau komunikasi radio, dan di tindak lanjuti dengan mengadakan pertemuan (tatap muka) secara langsung”.-wikipedia (versi gue tambahin dikit)

gue juga gak tau dari mana asal kata Kopi Darat itu, mungkin yang melakukan kegiatan ini pertama kali mereka sambil ngopi-ngopi cantik di daratan. Kalo mereka ngopi ngopi cantiknya di pasar jadi KOPAS. Mungkin ajasih.. <-- 
mulai gak jelas

kembali ke topik, KOPDAR!
Jadi kemaren tanggal 26 Februari 2013, Blogger Energy Pekanbaru ngadain acara kopdar gitu, sebenernya ada sekitar 8 orang kayaknya Gyerz (Sebutan untuk anggota Blogger Energy) yang ada di pekanbaru. Tapi yang paling aktif dan sering nongol di grup Cuma ada 4 orang, yang pertama si iva,bang fian, kak risah trus gue, udah itu doang.
sedih emang :’( *nangis di jamban*


Via Webcam

ada baiknya gue ceritain proses kopdar ini secara mendetail, supaya temen-temen yang baca juga ngerasain ada ikut kopdar bersama kita-kita yang ada di pekanbaru *tsaaaaaah *julur-julurin lidah*
dari mulai perencanaan sampai selesai.
simak ya :)


Awalnya di Komunitas Blogger Energy (tempatnya Blogger kece) disaat membernya masih puluhan, Gyerz yang di pekanbaru sudah paling pertama menggagas acara kopdar, ya empat orang di ataslah yang menggagasnya, gue, bang fian,kak risah, iva.
tapi entah kenapa nih acara gak pernah terlaksana, malah acara kopdarnya keduluan sama Gyerz yang ada di Depok.

25 Februari 2013

Tentang kepergian itu II


Tentang keprgian itu I klik disini

Ini adalah bunga mawar putih yang ke 199 ku bawakan untuk kamu, berarti besok adalah mawar yang ke 200.
tak terasa sudah 200 hari aku datang menemani kamu disini, walaupun kamu tak pernah menanggapi cerita yang aku ceritakan setiap hari, tentang kuliahku, semua yang terjadi di kehidupanku.
tapi aku tak pernah bosan bercerita dan terus bercerita, karena aku tau kamu ingin mendengarkannya. Ya kan?
aku tau kamu kesepian, itu sebabnya aku datang setiap hari untuk menemani kamu.

aku tau kamu takut gelap, tapi mau bagaimana lagi disana memang tidak ada lampu ataupun cahaya matahari.
itu sebabnya aku datang setiap hari untuk menemani kamu.
setidaknya ada seseorang yang bisa kamu percaya untuk menemani kamu.
jangan takut ya?

***
200 hari setelah kepergian Tiara, aku belum sepenuhnya bisa melepaskan dia dan semua kenangan indah yang begitu membekas di fikiran ini.
aku tak pernah berhenti memikirkan Tiara, bahkan di saat tidur, di saat aku bernafas sekali aku sudah memikirkan tentang dia lebih dari itu.
berlebihan memang bagi sebagian orang yang tak pernah merasakan kehilangan sosok yang sangat di cintai

8 Januari 2013

RIP @ROZISUICIDE


Beberapa minggu yang lalu gue mendapat semacam kecelakaan di dunia maya yang sanggup membuat bulu ketek gue bergetar selama beberapa hari saat mengalami kejadian ini.
*ngebayangin bulu ketek bergetar*

jadi beberapa minggu yang lalu, sebelum kejadian itu cuaca cerah, matahari masih terbit dari timur, soal uts masih tetap susah, paket internet masih tetap mahal, dan gue masih tetep jomblo *Girls, ini kode* muahaha
hari itu gue menjalani aktivitas seperti biasanya. Bangun jam 7.00-ngecek notif facebook dan mention di twitter.
iya, gak ada notif facebook kecuali invite game “top eleven fotball manager” yang gak jelas itu. Dan gak ada mention di twitter kecuali mention minta folbek :/
sebagai cowok single kece adeknya Zayn Malik gue merasa gagal #lupakan

trus gue mandi, siap-siap ke___,tapi jemput Selena Gomez dulu, trus Pergi ke ____ bareng Selena Gomez.
sejauh itu kehidupan gue masih normal gak ada permasalahan.
 jam 8.00 UTS Geometri!
iya, tebakan kalian benar gue gak bisa  jawab soal yang di kasih, alhasil lembar jawaban kosong kertas buram kosong perut kosong dan hati juga kosong *kode lagi*
lama-lama gue ngerasa bosen Cuma bisa melongo merhatiin soal-soal geometri itu, dan suasana belum kondusif untuk mengeluarkan jurus” leher jerapah memantau keadaan”

dan apa yang selanjutnya terjadi?


#JENGJENGJENG




Karena bosan, gue sempetin ngetwit dulu bentar dengan tema “Akhlak Mulia”, sejauh itu belum terjadi apa-apa. Semuanya normal terkendali
den beberapa puluh menit kemudian dengan ajaibnya lembar jawaban gue udah penuh dengan jawaban tapi kertas buram masih kosong muahahaha
“jangan ditiru”